Sabtu, 03 Oktober 2009

Transaksi Jual Beli On Line

Pada jaman sekarang ini apa saja bisa dilakukan dengan mengunakan Dunia Maya alias Internet, misal mau cari temen, jual beli, cari duit, mempromosikan apa saja dan sebagainya. Pokoknya komplit plit mau cari apa saja ada. Saya juga sebagai salah satu pemakai Internet, memmanfaatkan layanan yang ditawarkan tersebut. Kali ini saya ingin menceritakan pengalaman pertama saya melakukan Transaksi jual beli on line.

Sebenarnya barang yang saya beli ini sudah lama sekali saya incar, kurang lebih enam bulan saya mengamati perkembangan harga dari barang yang saya incar tersebut. Saat pertama kali barang ini keluar masih berharga sekitar dua jutaan dan saat saya berminat untuk memilikinya sekitar enam bulan yang lalu harga barang tersebut sudah turun harga sampai satu juta rupiah, karena menurut saya harga barang tersebut masih mahal, niat untuk membeli masih saya pending terlebih dahulu. Menjelang lebaran kemarin kembali saya mengecek harga barang tersebut yang sudah mengalami penurunan harga sangat jauh sekali dibanding harga awal barang ini direlease, saat ini harga barang tersebut sudah mencapai sekitar lima ratus ribuan. Dan saya putuskan untuk membeli barang tersebut setelah lebaran.

Mungkin teman-teman semua penasaran, sebenarnya barang apa sih yang menbuat saya ngiler untuk memilikinya, berikut ini barangnya :


Sebelum memutuskan untuk membeli USB Modem tersebut terlebih dahulu saya melakukan surve harga baik on line maupun off line. Setelah saya membandingkan harga-harga tersebut maka saya memutuskan untuk mebeli USB Modem tersebut lewat Transaksi Jual Beli On Line.
Mulai saya membuka website yang menawarkan USB Modem tersebut, membuat pesanan dan melakukan transfer dana, setelah itu konfermasi lewat YM dan mendapatkan informasi bahwa barang akan datang dua hari lagi mulai sekarang.

Pada saat penantian tersebut saya merasakan kekawatiran, bagaimana kalau brang tersebut tidak sampai di tangan saya, wuih bisa hilang duit lima ratus ribu. Akan tetapi perasaan tersebut berhasil saya tepiskan dan hari penantian tersebut sudah tiba, mulai pagi saya sudah bertanya-tanya apakah ada kiiman paket buat saya, selanjutnya siang hari saya bertanya lagi dan akhirnya barang pesana saya lewat Transaksi Jual Beli ON Line tersebut benar-benar sampai ke tangan saya dengan selamat tak kurang suatu apa. Dan USB Modem tersebut bisa berfungi dengan baik meskipun instruksinya memakai bahasa Prancis yang membuat bingung pada saat pertama menginstalnya di PC. Saya berfikir apa karena memakai bahasa Prancis tersebut makanya harganya murah di banding barang yang memakai bahasa Inggris.

Kesimpulannya : Transaksi Jual Beli On Line itu ternyata aman kok !
Wongndeso ternyata bisa memanfaatkan kecanggihan Teknologi juga loh ! Heeee Heeee Heeee

3 komentar:

  1. modem gsm-ku ilang. hik...hik...
    komen online lebih aman..

    BalasHapus
  2. aku udah kirim 2 kali kerumah, tapi gak nyampe-nyampe.

    biaya cancelasi sampai $ 25 ooohhhh.....

    lebih enak beli dalam negeri, barang pasti nyampe.

    BalasHapus

Silahkan Anda memberi komentar dengan menggunakan gambar-gambar diatas, dengan cara copy paste saja karakter di sampingnya dan selanjutnya menuliskan komentar. Komentar boleh memuji, mencela atau kedua-duanya asal tidak SARA.

Jika ingin komentar anda tidak dipublikasi, silahkan klik disini

Masih kesulitan juga membuat komentar? silahkan klik disini